JOURNAL HISTORY

PIPER merupakan salah satu media/wadah untuk mengembangkan kemampuan ilmiah civitas  akademika Fakultas Pertanian, terutama kemampuan berkomunikasi secara tertulis sesuai kaidah-kaidah ilmiah. Terbit pertama kali pada tahun 2003 dengan frekuensi terbit dua kali setahun pada bulan April dan Oktober. PIPER hadir dalam tampilan buku dengan ukuran kertas B5, cover berwarna hijau dan putih. Warna hijau sedikit dibagian kiri dan atas yang merupakan gambar pohon sebagai background. Bagian yang berwarna putih terdapat gambar bibit tanaman yang siap ditanam,  tulisan PIPER serta tulisan Fakultas pertanian Universitas Kapuas berada di atas gambar bibit. Pengajuan ISSN Cetak pada tanggal 01 Januari 2007 dengan No. ISSN 1907-0403, kemudian No ISSN cetak ini ditulis di kanan atas nama PIPER setelah volume terbitan. Tahun 2013, cover PIPER tetap sama dengan tahun sebelumnya, hanya ukuran kertas berubah menjadi A4. Tahun 2015 PIPER berubah covernya dengan mencantumkan daftar judul artikel, bagian bawah informasi penerbit dan terdapat tabel yang memberikan informasi mengenai volume terbitan, jumlah halaman serta nomor ISSN. Gambar bibit yang siap ditanam menjadi background daftar judul artikel. Tahun 2016, PIPER sudah tampil di OJS dan bisa ditelusuri secara elektronik. Pengajuan ISSN online pada tanggal 23 Februari 2021 dengan No. ISSN 2775-5738, kemudian No ISSN online ini ditulis setelah ISSN cetak sebelah kanan tulisan PIPER di bagian atas buku. Gambar bibit yang siap ditanam berada disamping kanan daftar judul artikel dan terlihat dengan jelas.  Selanjutnya pada tanggal 7 April 2022 PIPER dengan E ISSN 2775-5738 ditetapkan sebagai jurnal ilmiah terakreditasi SINTA peringkat 6. Pengelolaan PIPER, Volume 19 Nomor 2 Oktober 2023, sepenuhnya melalui OJS dan sudah melibatkan reviewer dari berbagai Perguruan Tinggi.

PIPER pertama kali terbit dibawah pengelolaan tim redaksi dengan pimpinan redaksi Endang Ganarsih, S.Hut dan sekretaris Antonius, S.Hut., MP pada tahun 2003-2012. Selanjutnya tahun 2013-2016 pimpinan redaksi Kamaludin, S.Hut., M.MA dan sekretaris Herlina Kurniawati, SP., M.Si. Tahun 2017-2019 pimpinan redaksi Herlina Kurniawati, SP., M.Si dan sekretaris Muhammad Syukur, S.Hut., MP. Tahun 2020-2021 pimpinan redaksi Nurhadiah SP., M.Si dan sekretaris Ria Rosdiana Hutagaol, S.Hut., MP. Tahun 2022 pimpinan redaksi Nurhadiah SP., M.Si dan sekretaris Mangardi SP., MP. Tahun 2023 tim editor terdiri atas Nurhadiah SP., M.Si (Ketua), Sri Sumarni S.Hut., M.Si, Mangardi SP., MP, Ir. Herlina Darwati, S.Hut., M.P. IPM dan Maulidi, SP., M.Sc.